Jakarta -mui-kalbar.or.id, Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi hari ini telah melahirkan planet baru bagi kehidupan manusia, yakni planet Digital. Demikian pernyataan Mabroer MS, ketua Komisi Infokom MUI pusat saat memberikan sambutan pembukaan Kongres Mujahid Digital yang diselenggarakan di Jakarta, 15-17 September 2022.
Menurutnya, planet baru yang bernama dunia digital ini telah dan akan mengubah sistem hidup dan sosial kita yang serba digital. Karena itu mau tidak mau, kita harus berupaya menyiapkan diri dengan cara hidup yang serba digital (digital talent).
Inilah antara tujuan penting dilaksanakannya kongres Mujahid Digital, pejuang literasi digital dalam upaya melaksanakan tanggung jawab MUI sebagai pembimbing dan pelayan umat (khadimul ummah).
Dan dengan literasi digital, MUI juga mampu mengawal keutuhan NKRI dan umat dari berbagai kejahatan di dunia Maya (cyber crime) dan pengaruh negatif lainnya yang menyertai kecanggihan teknologi informasi dan komunikasi di planet baru Dunia Digital hari ini.
Hari kedua, besok, peserta kongres Mujahid Digital akan mendapatkan pencerahan dan pembekalan dari Wapres di istana Wapres RI (15/09) (Rilis)